Protokol Aborsi Medis

Aborsi medis adalah metode aborsi dengan menggunakan obat. Aborsi medis bisa dilakukan dengan 2 metode, yaitu (a) Kombinasi Mifepristone dan Misoprostol dengan efektifitas hingga 97%, atau (b) Misoprostol saja dengan efektifitas hingga 85%.

Untuk Mifepristone, cara penggunaan yang disarankan adalah secara oral atau diminum seperti biasa. Sedangkan untuk Misoprostol, cara penggunaan yang disarankan adalah buccal, vaginal dan sublingual.

KONTRAINDIKASI

Aborsi medis tidak akan efektif dan bisa berbahaya jika kamu mengalami kondisi berikut ini:

  • Menggunakan IUD
  • Mengalami kehamilan ektopik 
  • Menjalani terapi kortikosteroid jangka panjang
  • Mengalami kegagalan adrenal kronis
  • Menjalani terapi koagulan

Pages: 1 2 3 4 5 6 7

en_USEnglish